Mengingat harga pakan yang kian hari kian melambung, membuat pakan ikan sendiri merupakan solusi terbaik bagi peternak, dan hal ini sering kali menjadi pertanyaan bagi para pembudidaya ikan.
Pakan ikan yang diproduksi dari bahan baku lokal, biasanya akan menghasilkan kualitas produk yang lebih bagus dibandingkan pakan dengan bahan baku impor. Bahan baku lokal
yang dapat digunakan untuk pembuatan pakan ikan antara lain jagung, tepung ikan, dedak padi atau gandung, bungkil kedelai, minyak ikan, minyak sawit, mineral serta asam amino. Yang terpenting bahan tersebut mengandung protein, bernutrisi tinggi, mudah diolah dan dihaluskan, tidak mengandung racun, serta mudah diperoleh di daerah tersebut.
Untuk membuat pelet ikan sendiri, kita ikuti langkah-langkah membuat pelet ikan di video berikut ini
Download Video Membuat Pelet Ikan
Semoga bermanfaat.